Header Ads

Syarat Agar Adik Valentino Rossi Bisa Jadi Juara


newswoow - Luca Marini, adik Valentino Rossi, masih terlibat persaingan sengit di Moto2. Kans juara dunia pun masih dimiliki Marini, namun ada dua syaratnya untuk mencapainya.

Marini, yang musim depan sudah dipastikan naik kelas ke MotoGP, saat ini menempati posisi ketiga klasemen Moto2 menjelang race seri pamungkas di Portimao, Portugal.

Di posisinya tersebut, Luca Marini mengoleksi 176 poin. Ia berada di bawah Sam Lowes (180 poin) dan Enea Bastianini (194 poin).

Secara matematis, Marco Bezzecchi yang berada di posisi keempat dengan 171 poin juga masih berpeluang jadi juara dunia. Tapi secara realistis, peluangnya kecil karena mesti berharap hasil negatif dari ketiga rider di atasnya.

Buat Luca Marini, yang menjalani musim penuhnya di Moto2 sejak 2016, peluang jadi juara dunia Moto2 2020 pun dapat dikatakan tidak mudah. Tapi peluang adik Valentino Rossi ini pun masih terbuka.

Paling tidak ada dua syarat utama yang bisa mengantar Luca Marini menutup musim ini sebagai juara dunia:

1. Luca Marini finis di posisi pertama, DAN Enea Bastianini hanya finis di posisi kesembilan atau lebih buruk plus Sam Lowes finis runner up atau lebih buruk.

Skenario itu akan bikin Luca Marini meraih 201 poin dengan empat kemenangan. Bastianini juga akan punya 201 poin, tapi masih di bawah Marini karena cuma punya tiga kemenangan.

Sementara itu, masih dalam skenario tersebut, Sam Lowes hanya akan mengumpulkan 200 poin.

2. Luca Marini finis di posisi kedua DAN Enea Bastianini hanya finis di peringkat ke-15 atau lebih buruk plus Sam Lowes cuma finis di peringkat keempat atau lebih buruk, ditambah lagi Marco Bezzecchi tidak menjadi pemenang race di Portimao.

Catatan itu membuat Luca Marini memiliki 196 poin, unggul atas Bastianini (195) dan Sam Lowes (193 poin).

Apapun hasil dalam race Moto2 di Portugal ini, musim depan Luca Marini bukan cuma akan bersaing dengan sang kakak Valentino Rossi tapi juga berhadapan lagi dengan Enea Bastianini. Marini dan Bastianini akan jadi rookie MotoGP 2021 musim depan.

No comments

Powered by Blogger.